oleh Lady Sion
Beta langkahkan jejak ke Bumi Singasari
Jauh tinggalkan kampung , beta menapaki Tanah Arema .
Melangkah dengan nafas ridhomu ya Allah
Hingga sampailah
Di sebuah kampus sejuk
Nan indah, asri, dan bersih .
Di situlah ,
Beta bertemu sanak sejawat dari berbagai adat, suku, dan daerah
Dengan berbagai kompleksitas keunikan pribadi .
Namun kebulatan tekad dalam hati kami
Menyatukan setiap visi misi kami
Meraih ilmu berfaedah.
Ya Tuhan ,
RestuMu terpancar melalui restu keluarga kami
Menjadi pelita mimpi kami
Menyalakan semangat kami
Menghidupkan visi misi kami memperbarui tingkatan ilmu
Menyongsong masa depan gemilang .
Tantangan memang harus kami lalui ,
Tapi kami tak kan menyerah
Lelah penat usai kesibukan bukan sebuah halangan berarti bagi kami .
Kami tak patah arang walau mungkin masa kami hampir senja .
Demi kejayaan hidup
Demi kebahagiaan kami, keluarga, dan sesama
Demi kemuliaan diri di dunia dan akhirat
Kami penuh tekad membentuk diri menjadi manusia berbudi luhur, berilmu tinggi, dan berakhlak mulia .
Di kampus Bhirawa Anoraga, Universitas Merdeka Malang .
Malang, Sukra Wage 15 Maret 2019